Translate

Minggu, 07 November 2010

Raya, Si Tukang Protes


“Bunda, berdoa dulu,” protes Raya suatu hari, melihat saya langsung memejamkan mata ketika menemaninya tidur. Saya yang tak siap akan diprotes, takjub sekaligus bersyukur. Raya, si kecil saya yang baru 3 tahun itu, mengingatkan saya untuk berdoa! Lain waktu, ketika hendak makan, Raya bertanya pada saya, “Bunda sudah berdoa?”. Dia bertanya demikian karena tak mendengar doa yang saya ucapkan dalam hati. Sejak saat itu, saya jadi terbiasa berdoa dengan suara nyaring, biar nggak diprotes si kecil lagi ^_^.


Pada dasarnya, saya tipe orang yang spontan marah bila sedang kesal. Ada satu kejadian yang membuat saya akhirnya bisa ngerem kemarahan. Waktu itu, Raya sedang berulah. Spontan saya ngomel di depannya. Tiba-tiba dengan ekspresi sangat menggemaskan Raya berujar, “Bunda, La taghdhob wa lakal jannah,” sebuah hadis pendek yang artinya ‘jangan marah bagimu surga’. Aduh, saya langsung malu…. Yang tadinya mau marah, jadi pengen ketawa ^_^.

Alhamdulillah, saat ini Raya sudah menguasai beberapa doa dan surat pendek. Dan yang membuat saya tambah bangga, dia hafal dua kalimat syahadat lengkap dengan artinya! Menurut saya, itu perkembangan yang luar biasa untuk anak seusianya. Mudah-mudahan harapan Bunda untuk memiliki anak soleh benar-benar terwujud ya, Nak….

4 komentar:

Terimakasih telah meninggalkan komentar 😊