Translate

Senin, 19 Januari 2015

[Resensi] Math Craft Stories, Buku Unik untuk Balita



Judul Buku: Math Craft Stories
Penulis: Dini Capungmungil
Penerbit: Ufuk Kecil






Buku balita yang menggunakan ilustrasi komputer grafis atau sketsa tangan, sudah sering kita temui di toko buku. Tetapi buku balita dengan ilustrasi craft flannel, mungkin baru buku serial Math Craft Stories ini yang mempeloporinya di Indonesia. Buku karya Dini Capungmungil (pemilik rumah kreasi Capungmungil) ini sangat unik dan kreatif. Ilustrasinya yang cerah dan berwarna-warni, akan memperkaya visual balita.

Buku serial Math Craft berisi tiga judul buku yang akan membantu para balita belajar matematika dasar.  Judul pertama, how high is the hill, mengajak anak-anak mengenal konsep perbandingan (opposite) dalam logika matematika dasar melalui gambar bercerita tentang liburan ke kawasan pedesaan. Judul kedua, lets count on the pond, mengajak anak-anak berhitung sederhana dengan mengenali dan menghitung hewan-hewan apa saja yang ada di kolam. Judul ketiga, lets go travelling, mengajak anak-anak mengenal bentuk-bentuk geometri dasar melalui petualangan dengan berbagai kendaraan.

Selain pada jenisnya yang boardbook, ilustrasi yang unik dan menarik, kekuatan buku ini juga didukung oleh jenisnya yang dwi bahasa, Indonesia-Inggris. Agar para balita mudah memahami isinya, cerita dalam buku ini ditulis dengan frase-frase pendek. Yuk ajak anak-anak mengenal bentuk, warna, matematika, dan bahasa dengan Math Craft Stories! [RF. Dhonna]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah meninggalkan komentar 😊